Personel Koramil Lengkong Dampingi PPL Pembuatan Pupuk Cair

Nganjuk – Peltu Agung kartika selaku Batituud Koramil 0810/13 lengkong memberikan pendampingan kepada tim penyuluh pertanian lapangan (PPL) dalam mensosialisasikan pembuatan pupuk cair organik dikantor desa Balongasem Kecamatan Lengkong Kabupaten Nganjuk, Selasa (17/12/24).

Serda Imam saifudin selaku Babinsa Ds.Balongasem Koramil 0810/13 lengkong juga ikut mendampingi tim PPL mensosialisasikan tentang pembuatan pupuk cair organik,serta teknik penyiapan pupuk kepada para petani di desa Balongasem Kecamatan Lengkong.

Melalui penyuluhan ini ,petani bisa mengetahui secara jelas cara menanggulangi hama,dan apa obat yang tepat untuk membasminya.juga menambah pengetahuan tentang pembuatan pupuk cair organik yang baik dan ramah lingkungan.

Pada kesempatan tersebut ,Tim PPL memperkenalkan serta menjelaskan jenis obat-obatan yang dibutuhkan untuk membasmi hama tanaman padi dan tehnik pembuatan atau penyiapan pupuk kompos dan cairan penyubur tanah supaya hasil panen nantinya melimpah.

Terima kasih kepada babinsa koramil 0810/13 Lengkong yang telah mendampingi dan ikut membantu kelancaran tugas kegiatan penyuluhan ini.kami juga berharap kedepannya mendapatkan dukungan seperti ini dan bisa bermanfaat juga berguna bagi masyarakat sekitar wilayah desa Balongasem khususnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *