Kompak || Babinsa Koramil Rejoso Bersama Kelompok Tani Dan PPL Melaksanakan Pengecekan Mata Air Untuk Jaringan Pipanisasi.

Nganjuk – Serda Doni Kukuh Prasetyo Babinsa Koramil 0810/15 Rejoso bersama Kelompok Tani dan PPL Melaksanakan pengecekan Mata air untuk pembuatan jaringan Pipanisasi di Desa Bendoasri Kecamatan Rejoso Kabupaten Nganjuk, Kemarin Rabu (04/12/2024).

Pengecekan mata air dilaksanakan untuk mengetahui debit air yang rencananya untuk jaringan Pipanisasi yang digunakan untuk membantu warga Desa Bendoasri yang kesulitan air untuk persawahan di musim kemarau maupun yang lainnya.

Menurut Babinsa air merupakan kebutuhan pokok yang sangat dibutuhkan sehari-hari. Disamping untuk dikonsumsi oleh warga juga digunakan untuk sanitasi dan kebutuhan lainya. Melihat warga binaannya sering kekurangan air di musim kemarau, Babinsa, Kelompok Tani dan PPL bersama-sama berupaya memanfaatkan sumber mata air yang sekiranya bisa dimanfaatkan untuk mengairi lahan pertanian maupun yang lainnya.

Pengecekan sumber mata air yang berada di Desa Bendoasri yang nantinya akan di alirkan ke lahan pertanian melalui jaringan pipanisasi agar air tidak terbuang sia-sia. Babinsa menambahkan ” Jaringan air pipanisasi ini nantinya untuk mengairi lahan pertanian yang ada di Desa Bendoasri sehingga Petani bisa menanam padi 2 sampai 3 kali setiap tahunnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *