Mengatasi Kesulitan Rakyat Disekelilingnya || Babinsa Koramil 20 Ngluyu Bantu Warga Siram Tanaman Bawang Merah.

Nganjuk – Babinsa Desa Gampeng, sertu D. Setiawan melaksanakan kegiatan pendampingan terhadap petani di wilayah binaannya Kemarin Sabtu 07/09/2024.

Kegiatan pendampingan kepada petani merupakan tugas Babinsa demi terwujudnya Ketahanan  pangan yang diprogramkan oleh pemerintah dengan melibatkan TNI dan kementrian pertanian.

Babinsa Desa Gampeng sertu D. Setiawan mengatakan bahwa tujuan dari penyiraman bawang merah ini adalah agar tanaman bawang merah tumbuh subur, apalagi saat ini musim kemarau, sehingga perlu disiram secara teratur.

Setiap tanaman memerlukan perawatan dan pemeliharaan, tak terkecuali pada tanaman bawang merah, diantaranya adalah penyiraman, pemupukan, penyemprotan hama, penyiangan tanaman atau pembersihan gulma tanaman.

Membantu Menyirami Tanaman bawang merah yang dilaksanakan Babinsa bersama Petani di desa binaan bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan kekeluargaan. Sehingga diharapkan keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif.dan kami sebagai TNI harus menjaga hubungan keharmonisan dan kebersamaan dengan masyarakat,serta bisa memberikan rasa aman dan nyaman di wilayah desa binaannya, tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *