Berita  

Ikut Semarakan Hari Bhayangkara Ke 78, Dandim Nganjuk Ngonthel Bareng Kapolres Dan Warga Nganjuk

Nganjuk – Semakin erat sinergitas TNI-Polri terus dijalin, dengan Ngonthel Bareng Kapolres Nganjuk dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 78. Bertempat di Alun – alun Kabupaten Nganjuk. Sabtu 29/6/24.

Memeringati HUT Bhayangkara ke 78, Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K, M.Si mengajak seluruh Forkopimda Kabupaten Nganjuk dan komunitas-komunitas Sepeda kuno di Kota Nganjuk berkeliling Kota Nganjuk Dan Singgah ke Candi Lor yang merupakan bangunan candi yang terbuat dari batu bata merah yang diyakini sebagai monumen cikal bakal berdirinya Kabupaten Nganjuk.

Dalam sambutannya sebelum memberangkatkan peserta “Ngonthel Bareng Kapolres”, AKBP Muhammad, S.H., S.I.K, M.Si selaku Kapolres Nganjuk mengungkapkan, bahwa kegiatan tersebut yang dilaksanakan adalah merupakan rangkaian dari HUT Bhayangkara ke 78. Melalui kegiatan ini diharapkan terciptanya suasana keharmonisan dan kedekatan yang baik antara POLRI dengan seluruh masyarakat.Turut hadir dalam kegiatan antara lain :Sdr. Suharno , S.Sos. M.Si (Kasatpol PP Kab. Nganjuk) mewakili Pj. Bupati Nganjuk, Letkol Inf Andi Sasmito, S.I.P (Dandim 0810/Nganjuk), AKBP Muhammad, S.H., S.I.K, M.Si (Kapolres Nganjuk), Sdr. Bagus Priyo Ayudo, S.H., M.H.(Kasi Pidum Kejaksaan Negeri Nganjuk), Jajaran PJU dan Jajaran Kapolsek Nganjuk, Sdr. Bagus Jatikusumo (Ketua PWI Nganjuk) beserta pengurus, Sdr. Muhammad Rifai, M.Pd.I (Ketua PC GP Ansor Kab. Nganjuk) beserta pengurus, Sdr. Saidi (Ketua Kosti Kab. Nganjuk),dan Peserta Ngontel bareng Kapolres

Dandim 0810/Nganjuk Letkol Inf Andi Sasmito, S.I.P Menambahkan “Mari kita bersepeda dengan penuh semangat dan gembira, selain sehat, murah, ramah lingkungan, bersepeda juga merupakan salah satu dari unsur pembinaan mental dan fisik, serta sekaligus sebagai sarana rekreasi bersama yang bertujuan untuk ajang silaturahmi. Kami sampaikan ucapan terimakasih atas antusias masyarakat dalam memeriahkan HUT Bhayangkara ke 78 di kabupaten Nganjuk. “tutupnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *